Sabtu, 14 Mei 2011

Berita Aneh

Berita Aneh


Foto Kota Moskow yang Dibuat Seperti Miniatur

Posted: 14 May 2011 12:00 AM PDT

Minature Kota Moscow


tilt-shift adalah teknik fotografi untuk mengambil foto dengan perspektif yang berbeda , dan hasil jadi nya seolah-olah seperti miniatur dari objek yg diambil , gambar-gambar ini diambil dari jarak 200-meter diatas menara federasi kota moscow, yang seolah-olah membuat kota moscow terlihat sangat kecil.


































This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Arti Angka di Belakang Nama Stasiun Kereta Api

Posted: 13 May 2011 10:00 PM PDT

Bagi kita yang sering mengunakan moda transportasi kereta api, atau cuma sekedar bepergian dengan moda transportasi ini, pasti harus ke sebuah tempat yang bernama Stasiun. Stasiun kereta api adalah tempat di mana para penumpang dapat naik-turun dalam memakai sarana transportasi kereta api.

Tata tulis di papan nama stasiun di Indonesia adalah warisan sejak zaman perkeretaapian Belanda. Pada papan nama stasiun yang dibangun pada zaman Belanda, umumnya memuat informasi nama stasiun dan dilengkapi dengan angkaangka tertentu, misalnya Stasiun Bandung di belakangnya ada tulisan +709 m.


Angka itu menunjukkan ketinggian stasiun tehadap permukaan air laut dalam satuan Meter. Tanda (+), berarti di atas permukaan air laut, sedangkan tanda (-) berarti di bawah permukaan air laut. Untuk kasus di atas, berarti stasiun Bandung terletak pada ketinggian 709 meter di atas permukaan laut. Ketinggian stasiun ini dapat digunakan untuk menentukan waktu tempuh dan kecepatan kereta yang akan berjalan dari satu stasiun ke stasiun yang lain. Jika menanjak tentu membutuhkan waktu yang lebih lama daripada perjalanan ke stasiun yang lebih rendah ketinggiannya. Ini akan jadi panduan, baik untuk masinis maupun petugas yang sedang membuat Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka).

Berbagai Hal tentang Stasiun Kereta Api

Selain stasiun, pada masa lalu dikenal juga stasiun kecil atau bisa juga disebut halte kereta api yang memiliki fungsi nyaris sama dengan stasiun kereta api. Untuk daerah/kota yang baru dibangun mungkin stasiun portabel dapat dipergunakan sebagai halte kereta. Pada umumnya, stasiun kecil memiliki tiga jalur rel kereta api yang menyatu pada ujung-ujungnya. Penyatuan jalur-jalur tersebut diatur dengan alat pemindah jalur yang dikendalikan dari ruang PPKA. Selain sebagai tempat pemberhentian kereta api, stasiun juga berfungsi bila terjadi persimpangan antar kereta api sementara jalur lainnya digunakan untuk keperluan cadangan dan langsir.

Pada stasiun besar, umumnya memiliki lebih dari 4 jalur yang juga berguna untuk keperluan langsir. Pada halte umumnya tidak diberi jalur tambahan serta percabangan. Pada masa lalu, setiap stasiun memiliki pompa dan tangki air serta jembatan putar yang dibutuhkan pada masa kereta api masih ditarik oleh lokomotif uap.

Karena keberadaan stasiun kereta api umumnya bersamaan dengan keberadaan sarana kereta api di Indonesia yang dibangun pada masa zaman Belanda, maka kebanyakan stasiun kereta api merupakan bangunan lama yang dibangun pada masa itu. Sebagian direstorasi dan diperluas, sedangkan sebagian yang lain ditetapkan sebagai bangunan cagar budaya. Kebanyakan kota besar, kota kabupaten, dan bahkan kecamatan di Jawa dihubungkan dengan jalur kereta api sehingga di kota-kota tersebut selalu dilengkapi dengan stasiun kereta api.

Pada zaman Belanda, jalur rel selalu bermuara di Pelabuhan (Tj. Priok dan Tj. Perak, Belawan) karena dimaksudkan lebih utama mengangkut hasil bumi. Sedangkan stasiun kecil di pedalaman merupakan pusat pengumpul hasil bumi. Sekarang kereta api lebih diutamakan untuk angkutan penumpang

Peron stasiun

Peron adalah tempat naik-turun para penumpang di stasiun, jadi peron adalah lantai pelataran tempat para penumpang naik-turun dan jalur rel melintas di stasiun. Sekarang ada dua macam konstruksi lantai peron, yaitu yang dibuat sebelum Perang Dunia II umumnya dengan lantai rendah, memang pada waktu itu belum ada pemikiran peron tinggi yang memudahkan para penumpang naik-turun kereta. Sedangkan bentuk kedua adalah yang dibangun setelah Proklamasi umumnya dengan lantai modifikasi yang ditinggikan. Di beberapa stasiun seperti stasiun Tanah Abang, seperti halnya kebanyakan stasiun kereta di jepang, para penumpang tidak dapat menyeberang jalur begitu saja, melainkan harus melalui jembatan penyeberangan.

Kereta buatan sebelum tahun 1920 umumnya mempunyai tangga untuk turun ke bawah. Sedangkan kereta buatan sebelum tahun 1941 mempunyai tangga di dalam. Karena pada umumnya stasiun didirikan sebelum Perang Dunia II, maka lantai peron sama dengan lantai stasiun. Akibatnya para penumpang akan sulit turun-naik dari peron lama yang rendah, sedangkan kereta yang beroperasi kini pada umumnya dibuat setelah tahun 1965 yang berlantai dengan tangga yang tinggi. Pada peron lama, para penumpang dengan leluasa menyeberang dan melintas jalur rel, dan hal ini sangat berbahaya sekali bahwa para penumpang menjadi berbaur dengan kereta api.

Sebagian dari peron lama kemudian dilakukan penyesuaian tinggi dengan kereta yang baru. Akibatnya terlihat ada dua ketinggian peron dewasa ini di stasiun besar, hal ini karena PT KAI ingin memberi pelayanan yang baik. Pada umumnya peron tinggi dimaksudkan untuk melayani para penumpang kelas Bisnis dan Eksekuif. Sedangkan stasiun yang melayani kelas ekonomi tidak terdapat peron tinggi.

sumber

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

10 Pasukan Elit Dunia Versi Majalah Time

Posted: 13 May 2011 08:00 PM PDT


Kesuksesan pasukan Amerika menggulung gembong teroris top Osama Bin Laden kemarin kembali meningkatkan citra pasukan US Navy Seal, ya karena Navy Seal lah dibalik tewasnya Osama. Mengenai keberhasilan Navy Seal ini tentu tidak mengherankan lagi sebab di Amerika sana Navy Seal memang pasukan elit. Nah di postingan kali ini kita mengungkap 10 pasukan elit dunia versi majalah Time (dan tentu saja Seal ikut masuk daftar), dan jangan heran jika Time memasukkan tentara elit yang bahkan sudah ada puluhan tahun silam.

NAVY SEALS

A Navy Seals operation takes place at an undisclosed location in the mountains around the Pech Valley, Kunar province, Afghanistan on Jan. 7, 2010.

Navy Seal sedang menikmati popularitas setelah menewaskan Osama, namun sebelumnya kesatuan ini memang dikenal sebagai pasukan elit dan sering diterjunkan untuk misi-misi spesial. SEALs, singkatan dari Sea, Land and Air, dibentuk tahun 1961 atas perintah President John F. Kennedy yang menyadari pentingnya strategi perang “Tidak Biasa” untuk menghadapi kondisi Vietnam. tidak lama kemudian pasukan ini terjun ke Asia Tenggara. SEALs juga beroperasi di medan konflik besar seperti Gulf, Bosnia, Afghanistan dan Iraq, dan juga misi strategis di Grenada dan Panama. Uniknya team yang menangkap Usama sebelumnya sukses diterjunkan menangkap perompak Somalia tahun 1999.

THE IMMORTALS

The

Immortal bukanlah pasukan jaman modern, malah pasukan ini hadir di Jaman Persia (sebagai tentara Persia tentunya). Sejarawan Yunani,Herodotus melukiskan pasukan ini sebagai Pasukan Abadi (Immortal) karena kehebatannya. Dengan kekuatan 10.000 para Immortal waktu itu memiliki keahlian pedang dan memanah, mereka sangat dihormati bahkan diizinkan membawa pengiring dan selir sendiri. Beberapa tahun kemudian Syah Iran menjuluki pasukan elitnya dengan nama Javidan yang artinya juga sama dengan Immortal. Sayangnya nama besar tidak berpengaruh ketika Syah Iran digulingkan oleh revolusi Islam.

THE BRIGADE OF GURKHAS

A troop of Nepalese Gurkhas marching in formation in India.
Brigadir Gurkha adalah tentara Nepal yang berada dibawah kesatuan pemerintah Inggris, namanya berasal dari pegunungan yang membentang dari Nepal ke India. Mereka menjadi bagian tentara Inggris ketika tahun 1815 mereka didorong bergabung dengan EIC (VOC-nya India) untuk menjaga perdamaian India, Mereka telah berjuang dalam Perang Falklands,Perang Teluk, dengan NATO, di Irak dan Afghanistan dan mereka ikut misi penjaga perdamaian PBB ke Bosnia. Sampai hari ini, tidak ada seorang tentara Gurkha pun tanpa pisau Kukri tuanya, belati melengkung untuk bela diri yang diwariskan dari generasi ke generasi.

THE KNIGHTS HOSPITALER

The Hospitalier grand master Guillaume de Villiers or Guillaume de Clermont defending the walls of Acre, Galilee, 1291, by Dominique-Louis Papety (1815to1849) at Versailles.

Dominique-Louis Papety (1815 to 1849)

The Knights Hospitaler mendapatkan nama mereka dari asal ordo monastik awal diYerusalem, para peziarah Kristen cenderung sakit dan terluka di puncak Perang Salib.Selama bertahun-tahun Knight Hospitalier memimpin pertahanan tanah suci Jerussalem. Walaupun mereka menjaga Jerussalem namun pusat kekuatan mereka yang sebenarnya di tengah Laut Tengah, di Pulau Malta, inilah kenapa mereka juga disebut Knights of Malta - disana mereka menjalankan negara mereka sendiri. Pada 1565, tentara Utsmani berusaha untuk menyerangdan merebut pulau, tapi Ksatria memukul mundur serangan setelah lima bulan pertempuranbrutal. Kemenangan tersebut membuat Knight of Malta dikenang sebagai legenda.

SPECIAL AIR SERVICE

Members of the Special Air Service, hooded to avoid identification, fire tear gas at the Iranian embassy in London on May 5, 1980.

Special Air Services dibentuk di Libya awal 1940-an, merupakan cabang militer Inggris yang beroperasi di belakang daerah musuh di Afrika Utara, dan berhasil. SAS menghancurkan ratusan pesawat Nazi, membebaskan tentara sekutu yang ditahan dan bahkan berusaha menculik Field Marshal Erwin Rommel, komandan atas Nazi Jerman di Afrika (namun rencana ini tidak berhasil). SAS dibubarkan di akhir perang dunia II namun kemudian direformasi dan kembali aktif berkiprah, salah satunya pembebasan Kedubes Iran di London tahun 1980. Sekarang mereka terjun di Afganistan, Iraq, dan Somalia. Slogan mereka adalah “Who Dares Wins”

GREEN BERETS

Special Forces Green beret troopers watch ammo cases dangling from parachutes come down into their drop zone near Dak Seang, Vietnam, June 20, 1968.

AP
Green Baret adalah pasukan Amerika paling elit (baret mereka tidak selalu hijau lho). adalah pasukan yang dibentuk tahun 1952 untuk kegiatan kontraintelijen mulai dari perang Vietnam sampai memerangi pengedar narkoba Kolombia. Motto mereka adalah De Oppresso Liber atau membebaskan yang tertindas. Selain kemampuan bertempur pasukan juga terampildalam bahasa, budaya, diplomasi, politik dan taktik psikologis seperti menyebarkan informasi palsu, ini memberi mereka reputasi tentara senyap Amerika. Saat ini Green Baret sedangbanyak digunakan dalam pelatihan pasukan asing di Afghanistan sampai negara ini akhirnyadapat mengambil alih operasi keamanannya sendiri.

THE VARANGIAN GUARD

Varangian Guardsmen, an illumination from the Skylitzis Chronicle.

The Varangians, dianggap sebagai keturunan pelayar Viking awal, mendirikan pemukiman di aliran sungai yang sekarang wilayah Ukraina, Belarus dan Rusia. Kecakapan dalam pertempuran membuat mereka disegani di dunia Mediterania. Pada awal abad ke 11 Masehi,kaisar Bizantium Basil II berkuasa mengumpulkan pengawal pribadi Varangians, daripadaorang Yunani setempat, karena takut intrik-intrik dan pengkhianatan para bangsawan. Selamadua abad berikutnya, Varangians menempati peringkat elit tentara kekaisaran, mengenakanbaju besi berat dan sering menghunus kapak besar. Catatan dan prasasti menunjukkan orang-orang Skandinavia meninggalkan rumah mereka untuk berperang bersama bangsa Yunani.Akhirnya, , seperti Garda Praetoria elit kekaisaran Romawi, pasukan Varangian ikut lenyap bersama runtuhnya kekaisaran Bizantium.

THE HASHISHIN

Hassan i Sabbah

Pada abad ke-12 dan 13 AD, sekte Syiah Ismailiyah memisahkan diri menemukan suarapolitik dan bela diri dalam bentuk Hashishin. Organisasi ini hadir ketika Timur Tengah sedang bergolak dengan Perang Salib dan Invasi Turki, konon nama Hashishi berasal dari nama ganja, karena beberapa ritual menggunakan ganja. Hassan i Sabah (gambar diatas) adalah pendiri Hashishin abad 11 SM dan mendirikan kastil mereka yang bernama Alamut yang sekarang masuk wilayah Iran. Keterampilan A Hashishin dengan pedang, dalam legenda setidaknya,tak tertandingi. Dan juga kemampuan diam-diam membunuh lawan politik mereka. Kata Assasin bahasa Inggris dari pembunuh diambil dari nama kelompok ini.

ISRAELI SPECIAL FORCES

 Israeli naval commandos are seen through night-vision gear as they launch a raid against Hezbollah fighters August 5, 2006 in south Lebanon city of Tyre.

IDF / Getty Images
Pasukan khusus Israel, yang dibentuk pada tahun 1948 sebagai Peleton ReconnaissanceKhusus, sekarang terdiri dari komando elit, kontrateroris, unit antiteroris dan rekonstruksi.Mereka membentuk baris pertama preemptive pertahanan bagi negara Yahudi dan memilikinama unit seperti Batmen, ular bersayap dan Harimau Terbang. Pasukan rahasia telahberpartisipasi dalam beberapa operasi klandestin - baik di Israel dan di wilayah musuh -termasuk Raid terkenal di Entebbe tahun 1976, warga Israel yang disandera gerilyawanPalestina yang membajak sebuah pesawat Air France yang lepas landas dari Tel Aviv dandialihkan oleh pembajak ke Uganda. Dalam salah satu tindakan yang paling terbaru, yang dilakukan bulan Mei 2010, pasukan khusus mencegat Marmara Mavi, sebuah kapal bantuanTurki yang mencoba untuk mematahkan blokade Israel di Jalur Gaza. Selama operasi sembilan aktivis warga Turki sebagian besar dari mereka, tewas. Sebuah kegemparaninternasional pun terjadi di mana para anggota pasukan khusus dituduh menggunakankekuatan mematikan. Penyelidikan Israel atas insiden ini menemukan bahwa pasukanbertindak membela diri dan karena itu tidak melanggar hukum internasional.

JAGUAR WARRIORS

Aztec jaguar warriors

Dalam kebudayaan Aztec, prajurit Jaguar adalah ksatria masyarakat. Tentu mereka tidak memiliki kuda atau baju zirah mengkilap, tetapi mereka memakai kulit jaguar sebagai seragam, kepala mereka menyembul dari perut menganga sebuah jaguar. Alih-alih pedang dan tombak, pejuang ini semacam tongkat dengan pecahan obsidian hitam – bergerigi, batu vulkanik. Catatan sejarah nampaknya mengindikasikan bahwa prajurit Jaguar menempati hirarki politik tinggi di Aztec dan berperang melawan ganasnya conquistadores Spanyol. Jelas senjata mereka kalah oleh teknologi mesiu.



This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Inilah Wajah Aura Kasih Tanpa Make Up

Posted: 13 May 2011 06:00 PM PDT

Siapa kiranya yang tidak pernah mendengar nama Artis yang satu ini? “Aura Kasih”. Terutama mereka kaum Adam. Kembali ada hal begitu menggelitik kami ketika sedang bercanda dengan beberapa sahabat di Forum Vivanews dan menemukan foto aura kasih jika tanpa make up. Dan salah satu sahabat kami mengaku ambil sendiri dari ponselnya ketika aura kasih bangun pagi dan belum berdandan sama sekali.

Dan ini dia, foto Aura Kasih jika tanpa make up. Dan silahkan anda nilai sendiri, sandingkan ketika sedang bergaya didepan kamera. :) nampak perfect ketika bahasa tubuhnya bicara. Yang pasti dia juga wanita pada umumnya yang terkadang tampil apa adanya saat sedang tidak bergaya. Ini hanya untuk cukup diketahui saja ya :) Wah jadi teringat seseorang kalau nggak dandan atau make up nggak pede katanya, hemm kasihan :)

saat bekerja dan bergaya

saat santai dan apa adanya


a

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kisah Bung Karno yang menjadi Dukun Dadakan

Posted: 13 May 2011 04:00 PM PDT

Sepenggal kisah, manakala Bung Karno baru saja tiba di Bengkulu, usai menjalani pembuangan di Pulau Bunga, Ende. Di daerah "basis Islam" dengan alam yang dikelilingi pegunungan Bukit Barisan, Bung Karno awalnya tidak memiliki banyak sahabat. Setiap orang yang berkunjung ke kediamannya, esoknya langsung dipanggil kantor polisi. Dicatat, ditanya apa-apa saja yang dibicarakan, dan tentu saja dengan ancaman untuk tidak mendatangi Sukarno.

http://rosodaras.files.wordpress.com/2011/03/bung-karno-dan-teman-temannya-di-bengkulu-1938.jpg?w=470&h=285

Satu per satu, masyarakat Bengkulu mulai ketakutan untuk berdekat-dekat dengan Sukarno. Namun, magnit Sukarno begitu kuat, sehingga selalu saja ada satu-dua orang yang nekat mengunjunginya, meski mereka tahu akibatnya. Bahkan ada salah seorang guru yang begitu rajin mendatangi Sukarno untuk sekadar ngobrol. Ia tidak pernah jera meski berkali-kali harus berurusan dengan polisi Belanda.

Lambat-laun, satu per satu, masyarakat mulai lebih berani mendekati Bung Karno. Terlebih ketika organisasi keagamaan seperti Muhammadiyah sudah terang-terangan berani meminta jasa Bung Karno untuk menjadi tenaga pengajar. Pengajar agama! Dan dilarang bicara politik. Bung Karno girang bukan kepalang. Ia tidak harus bicara politik kepada para murid. Ia cukup menceritakan kisah-kisah heroik Nabi Besar Muhammad SAW, sambil menanamkan benih-benih nasionalisme. Benih-benih cinta tanah air.

Waktu terus bergulir, dan Bung Karno pun menjelma menjadi sosok yang didudukkan pada status "orang cerdik-pandai". Bahkan, sejumlah warga memperlakukannya laksana "dukun". Ia tidak hanya dimintai nasihat spiritual, tetapi dimintai juga mengobati sejumlah warga yang terserang penyakit. Satu di antaranya, ia kedatangan seorang gadis sambil menangis meraung-raung meminta tolong Bung Karno, dengan keluhan: Sudah tujuh bulan tidak bisa menstruasi!

"Apa yang dapat saya lakukan? Saya bukan dokter," kelit Bung Karno.

"Bapak menolong semua orang. Bapak adalah juru selamat kami. Saya percaya kepada bapak, dan saya merasa sangat sakit. Tolonglah… tolonglah saya… tolooong…."

Bung Karno tidak bisa mengelak. Bung Karno juga tidak ingin seorang gadis mendatanginya dengan harapan sembuh, lantas harus pulang dengan kecewa. Setelah berkonsentrasi sejenak… Bung Karno membacakan surah pertama Alquran ditambah doa-doa. Esoknya, perempuan itu mens! Kabar itu pun lekas tersiar. Dan Bung Karno "sang dukun" makin terkenal pula.

Apa itu saja? Masih ada lagi. Kisah seorang tukang perah susu yang tengah dililit kesulitan uang. Untuk suatu keperluan, dia sangat membutuhkan uang. Celakanya, dia pun yakin, dengan mendatangi Bung Karno, persoalannya akan selesai. Apa yang terjadi? Memang begitu adanya. Dia datang ke Bung Karno dan menyampaikan keluhannya, serta memohon penyelesaian.

Bung Karno lantas meminta si pemerah susu menunggu. Sedangkan ia masuk bilik, mengambil satu potong baju dan keluar rumah lewat pintu belakang. Ia menggadaikan bajunya, demi mendapatkan uang tiga rupiah enampuluh sen. Jumlah yang dibutuhkan si pemerah susu. Problem pun terselesaikan

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ilmuan Berhasil Ciptakan Nyawa Tiruan

Posted: 13 May 2011 02:00 PM PDT

Benar-benar dahsyat temuan ilmuan ini. Bagaimana tidak, tidak main-main, mereka berhasil menciptakan nyawa tiruan. Apakah mereka mau menyaingi Tuhan?

Terobosan baru ilmiah dilakukan ahli biologi berkewarganegaraan Amerika Serikat. Craig Venter berhasil menciptakan 'kehidupan tiruan' untuk kali pertama di laboratoriumnya. Sang ilmuwan tersebut, menyangkal bahwa dirinya mempermainkan Tuhan dengan karyanya itu.

Penciptaan sel sintetik yang digambarkan sebagai sebuah tonggak bersejarah dalam ilmu pengetahuan oleh seorang ahli asal Inggris itu, merupakan mimpi yang menjadi kenyataan dari penelitian yang berlangsung selama 15 tahun oleh ahli rekayasa genetik, Dr Ventern.
Dia mengembuskan nyawa ke tubuh bakteri menggunakan gen yang disatukan melalui proses di laboratorium dalam sebuah konsep pengembangan, dengan tujuan utama untuk membuat organisme material genetik.

Termasuk di dalamnya, pembuatan organisme tiruan yang didesain untuk tugas-tugas khusus seperti membuat vaksin atau membersihkan polusi.

Tapi beberapa ahli melihat adanya potensi bahaya dalam temuan tersebut. Misalnya, nyawa sintetik bisa disalahgunakan untuk membuat senjata biologis.

Berbicara dalam program BBC2 Newsnight di Washington, Venter membantah tuduhan dirinya telah mempermainkan Tuhan. "Tuduhan itu selalu muncul setiap kali muncul terobosan baru di dunia medis atau ilmu pengetahuan yang terkait dengan biologi. Penelitian ini mempunyai tujuan kemanusiaan untuk mengontrol sifat alam. Itu sama seperti bagaimana kita menjinakkan hewan," katanya.
"Ini adalah tingkat lebih tinggi dari pemahaman kita. Ini adalah tahap dimana kita bisa mulai memahami bagaimana kehidupan itu bekerja dan mungkin juga bagaimana kita bisa mengontrol sistem mikrobiologi untuk kepentingan kemanusiaan," tambahnya.

Saat ditanya, teknik baru tersebut bisa dibeli oleh pemilik modal besar, Venter menjawab, teknologi tidak untuk diperjualbelikan. "Kami berupaya mengembangkan teknologi ini untuk memajukan bidang perlindungan vaksin. Kami akan menggunakannya untuk mengembangkan pemahaman dasar dari kehidupan sel," jelasnya.

Venter juga menyangkal kekhawatiran sejumlah pihak bahwa teknologi itu akan digunakan sebagai bio terorisme. "Sebagian orang sepakat bahwa ada potensi yang berkembang, bahwa teknologi bisa digunakan untuk kekerasan. Tapi ada juga yang meyakini jika pengembangan ini sangat berpotensi untuk membantu kehidupan manusia," paparnya.

sumber

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

G’zOne Commando, Ponsel Tahan Pukul Dengan Ketangguhan Militer

Posted: 13 May 2011 12:00 PM PDT

http://www.suaramedia.com/images/stories/2011/2Berita/4_tekno/comando_gsm.jpg

Casio G'zOne Commando wah dari namanya saja sudah terkesan militer yah.

Memang itu adalah nama smartphone buatan Casio yang memenuhi beberapa kriteria militer untuk ketangguhan suatu perangkat. Penasaran, coba lihat penampilan Casio G'zOne Commando ini:

Seperti yang Anda bisa melihat dari gambar, ponsel ini tidak polos dan bentuk yang slim seperti perangkat Android pada umumnya – hp ini dirancang untuk memenuhi standar spesifikasi ketangguhan militer MIL-STD-810Gkarena tahan terhadap guncangan, debu, dan air.

Dalam bahasa sederhana, ini berarti bahwa ponsel ini mampu bertahan pada hampir semua jenis penyalahgunaan fisik tanpa kehilangan salah satu aspek dari fungsinya.

Jika anda tidak percaya, periksa kriteria ketangguhan di mana Casio Commando yang telah lulus uji di bawah ini:

Mengesankan, bukan? Sekarang untuk fitur ponsel adalah standar. Perangkat ini berjalan pada Android 2.2 Froyo dan dilengkapi dengan prosessor 800MHz.

Tak hanya itu, Casio G'zOne Commando juga dilengkapi dengan layar 3,6 inci resolusi WVGA dengan Gorilla glass.

Ada konektivitas Wi-Fi b / g / n serta dukungan Bluetooth. RAM dan ROM sebesar 512MB dan 1GB masing-masing, bersama dengan dukungan untuk kartu microSD (sampai 32GB).

Anda juga mendapatkan kamera 5MP auto-fokus untuk pengambilan gambar dari zona perang.

Casio G’zOne Commando C771 juga akan hadir dengan aplikasi G’zGear, yang termasuk fitur-fitur Earth Compass, Walking Counter, Adventure Training, Thermometer, dan Tide Calculator.

Harga untuk G'zOne Casio Commando yaitu $ 199,99 untuk kontrak dua tahun dengan Verizon Wireless tapi kami tidak tahu apakah masuk Indonesia nantinya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Hari Libur Nasional Paling Aneh di Seluruh Dunia

Posted: 13 May 2011 10:58 AM PDT

1. Korean Alphabet Day

Mungkin tidak terpikir oleh kebanyakan kita untuk memberikan alfabet kehormatan sedemikian rupa sampai dijadikan hari nasional. Tapi dia Korea, mereka merayakannya. Setiap 9 Oktober, warga Korea Selatan merayakan Hari Hangul dan pada 15 Januari merayakan Hari huruf gul Terpilih, tapi keduanya sama-sama ditujukan untuk merayakan pembuatan alfabet Korea..

2. Hari Tanda Baca Nasional

Amerika merayakan Hari Tanda Baca Nasional setiap 24 September. Situs hari libur itu mendorong untuk merayakan kesempatan ini dengan membaca koran dan mencari-cari semua kesalahan tanda baca yang bisa ditemukan, memerhatikan tanda-tanda toko yang menggunakan tanda baca yang salah dan membeli buku The Elements of Style karya Struk & White.


3. Hari Bermuda

Bermuda merayakan Hari Bermuda pada tanggal 24 Mei, yang menandai hari pertama penduduk mempertimbangkan bahwa boleh berenang di laut, melepaskan kapal ke air dan memakai celana pendek Bermuda sebagai pakaian bisnis.

4. Hari Hujan Berkah

Tidak aneh jika orang-orang yang tinggal di daerah tanpa perairan merayakan musim hujan. Rakyat Bhutan merayakan Hari Hujan Berkah setiap tahun dengan mandi diluar ruangan air alami yang dimurnikan secara mistis. Kepala biara memutuskan jam berapa dilakukannya mandi ini dengan mempertimbangkan yang paling menyucikan, tapi bagi yang tidak bisa mandi selama waktu ini melakukannya di pagi hari sebelum matahari terbit. Karena tanggalnya ditentukan dengan kalender bulan Tibet, tanggalnya bervariasi, tapi biasanya jatuh pada antara tanggal 20 hingga 25 September dalam kalender Gregorian.

5. Hari Melon

Jika Anda tinggal di Turkmenistan, Anda akan merayakan melon sebagai hari libur nasional setiap tanggal 12 Agustus. Presidennya sendiri menegaskan betapa pentingnya ini bagi rakyatnya, karena sejak jaman kuno Turkmenistan sudah dikenal sebagai penghasil melon terbaik di dunia.


6. Hari Obama


Sementara Amerika sibuk beradu pendapat tentang Obama, dia merupakan pahlawan nasional di Kenya; sampai-sampai mereka membuat hari libur nasional untuk merayakan kemenangannya. Setiap 6 November sejak 2008 lalu, warga Kenya merayakannya dengan pesta dan bentuk-bentuk perayaan lainnya. Tapi selain di Kenya, Perry County, Alabama juga mengikuti kebiasaan itu, merayakannya setiap Senin kedua setiap bulan November sebagai Hari Obama, walaupun sepertinya perayaannya tidak sebesar di Kenya.


This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Trik Kotor Baru CIA Mengumpulkan Informasi

Posted: 13 May 2011 10:58 AM PDT

Agen-agen CIA telah mengancam paratahanan dengan bor listrik dan senjata api dalam proses interogasi untuk memaksa mereka memberikan informasi.

Sumber-sumber yang familiar dengan laporan tersebut mengatakan pada CNN bahwa sebuah versi yang telah diedit dari laporan inspektur jenderal akan dipublikasikan pada hari Senin. Laporan yang disusun oleh penyelidik internal CIA itu berisi teknik-teknik interogasi kontroversial CIA yang digunakan selama pemerintahan Bush.

Laporan itu akan dirilis menyusul sebuah keputusan hakim yang memperkuat tuntutan American Civil Liberties Union.

Interogasi dilakukan di penjara rahasia CIA sebelum tahun 2006 di bawah pemerintahan George W. Bush.

Pemerintahan Bush kemudian memindahkan semua tahanan dari fasilitas-fasilitas semacam itu ke penjara federal di Teluk Guantanamo, Kuba.

Sumber-sumber mengatakan interogator CIA mengayun-ayunkan sebuah senjata api ke arah seorang tahanan, Abd Al Rahim Al Nashiri, orang yang dituduh mendalangi serangan bom terhadap USS Cole tahun 2000. Mereka juga memegang sebuah bor listrik, menghidupkan dan mematikannya di dekat kepala Al Nashiri.

Dalam kasus lain, sebuah tembakan dilepaskan di kamar sebelah untuk membuat seseorang percaya bahwa tahanan lain telah dieksekusi.

Sementara itu, pengacara umum Eric Holder sedang mempertimbangkan apakah akan menunjuk seorang jaksa penuntut untuk menyelidiki penyiksaan itu dan membawa sejumlah agen CIA ke pengadilan.

Insiden tersebut digambarkan dalam laporan sebagai salah satu contoh extrem teknik interogasi baru yang digunakan interogator CIA.

Sementara waterboarding dan kekurangan tidur diijinkan secara legal oleh Departemen Keadilan, metode lain, seperti penggunaan bor listrik tampaknya merupakan metode hasil improvisasi yang tidak disebutkan secara spesifik oleh departemen.

Menurut hukum AS, mengancam tahanan dengan “kematian” adalah sebuah penyiksaan dan bersifat ilegal. Dan teknik semacam itu pun tidak akan menghasilkan informasi yang berguna.

Seorang juru bicara CIA mengatakan bahwa laporan itu telah diselidiki dengan seksama oleh Departemen Keadilan yang kemudian memutuskan kapan dan apakah akan diajukan tuntutan. Ia menambahkan,”Itulah bagaimana seharusnya sistem bekerja.”

Penyelidikan selesai dilakukan tahun 2004 namun tetap dirahasiakan hingga American Civil Liberties Union meminta hasilnya dipublikasikan.

Perkembangan terbaru dari kemungkinan pelanggaran prosedur yang dilakukan CIA dalam proses interogasi ini terjadi ketika agensi sedang menghadapi berbagai penyelidikan yang semakin meningkat. Pengacara umum AS, Eric Holder, saat ini sedang mereview legalitas metode interogasi CIA tersebut.

Laporan itu merupakan review paling detail tentang program interogasi CIA dan diyakini sangat kritis terhadap teknik-teknik yang digunakan, menyatakan bahwa sejumlah teknik telah melanggar hukum dan norma internasional. Dokumen tersebut telah menjadi sangat kontroversial di dalam CIA sendiri, karena dua bulan sebelum Nashiri ditangkap, agensi mendapat memo dari Jay Bybee, kepala kantor urusan legal Departemen Keadilan, yang menyarankan bahwa ancaman “kematian” adalah legal jika tidak mengakibatkan kerusakan mental permanen.

Mengambil tindakan hukum terhadap mereka yang terlibat dalam prosedur interogasi kontroversial itu mungkin akan sangat sulit, tulis The Washington Post. Meskipun pengacara Departemen Keadilan mereview kasus tersebut, mereka menolak untuk mengajukan tuntutan. A. John Radsan, mantan asisten pengacara umum di CIA, mengatakan pada The Post bahwa kasus semacam ini memberikan tantangan yang unik.

“Korbannya tidak simpatik. Saksi matanya mungkin tidak akan berbicara. Bukti-buktinya mungkin telah hilang,” ujar Radsan.

sumber

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Perempuan Cantik Cenderung Tidak Setia, Benarkah ?

Posted: 13 May 2011 10:58 AM PDT

Sebuah penelitian menyebutkan, perempuan yang merasa cantik cenderung berganti-ganti pasangan. Benarkah ?
Menurut hasil penelitian di Amerika Serikat, perempuan yang merasa dirinya cantik dan menarik cenderung sering berganti-ganti pasangan. Mereka cepat merasa bosan dan enggan menjalani hubungan dalam jangka panjang. Para peneliti menyebutkan, hormonlah yang menjadi penyebabnya.
Dr. Kristina Durante beserta rekannya dari Universitas Texas, Austin, AS, mengatakan bahwa hormon estrogen yang dikenal sebagai hormon kesuburan pada perempuan dapat membuat perempuan merasa dirinya lebih menarik dan menggoda.
"Perempuan dengan estradiol yang tinggi cenderung lebih menggoda, bergairah dan berani berhubungan dengan lelaki lain yang bukan pasangan resminya. Bahkan mereka juga sering berganti-ganti pasangan," ungkap Dr. Kristina.
Riset yang telah di publikasikan dalam The Royal Society Journal Biology ini, melibatkan 52 perempuan berusia 17-30. Semua perempuan itu tidak menggunakan alat pencegah kehamilan agar dapat diukur kadar estrogennya.
Tim peneliti kemudian mengajukan beberapa pertanyaan kepada para responden seputar dirinya, riwayat seksualnya dan meminta mereka menilai penampilan fisiknya masing-masing.

Selain itu, tim peneliti juga meminta bantuan dua responden laki-laki dan tujuh perempuan untuk memberikan penilaiainnya terhadap penampilan fisik ke-52 orang perempuan itu lewat selembar foto seluruh badan.
Dari hasil penelitian itu terungkap, perempuan yang memiliki jumlah estrogen lebih tinggi biasanya cenderung menganggap dirinya lebih menarik. Hal ini juga diakui orang lain yang mellihatnya.
"Perempuan dengan hormon estrogen yang tinggi, dianggap lebih menarik secara fisik tidak hanya oleh dirinya sendiri, tetapi juga oleh orang lain," ungkap Dr. Kristina dalam pernyataan tertulisnya.
Mereka juga tampak lebih agresif, bergairah, lebih menggoda, selalu memikirkan penampilan dan terbuka untuk membina hubungan baru yang bukan dengan pasangan resminya. Dengan kata lain, hormon estrogen bisa memancing perempuan untuk tidak setia.
Saat hormonya sedang tinggi, perempuan terkadang merasa bosan dengan hubungannya bersama kekasih, sehingga mereka cenderung mencari lelaki lain.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar:

Posting Komentar