Kamis, 16 Februari 2012

koran terbaru - berita seputar indonesia

koran terbaru - berita seputar indonesia


Kejiwaan Pembunuh Berantai Sudah Diperiksa

Posted: 15 Feb 2012 09:03 PM PST

Pelaku pembunuhan berantai di Nganjuk bermotif cemburu  

KoranBaru.com – M (24), tersangka pembunuhan berantai di Nganjuk, Jawa Timur tengah menjalani tes kejiwaan. Tim dokter kejiwaan dari Polda Jatim tengah memeriksa M.

“Tim lagi bekerja untuk menentukan, psikologisnya yang bersangkutan, tingkat emosionalnya, ketersinggungannya, kestabilan jiwanya. Karena kan sudah pasti ada penyimpangan,” ujar juru bicara Polda Jawa Timur Komisaris Besar Polisi Hilman Thayib dalam perbincangan dengan KoranBaru.com, Rabu 15 Februari 2012.

Dia mengatakan, tim dokter sudah bekerja sejak hari ini. Namun, hasilnya kapan, Hilman belum bisa memastikan. “Nanti kita beri tahu hasilnya,” katanya.

Menurutnya, saat ini M merupakan pelaku tunggal dari kasus pembunuhan berantai dengan cara pembiusan. “Tapi tetap kita telusuri kasus ini,” ucapnya.

Hilman menambahkan, sementara ini, kasus pembunuhan yang dilakukan M sudah berlangsung sejak tahun 2011. Pada 2011 ada 9 orang. Sementara, 2012 ini ada 6 orang. Sehingga, korban saat ini ada 15 korban.

Dia menuturkan, M adalah seorang pembantu yang sudah bekerja selama dua tahun di rumah Mr J. Namun, keduanya menjalin hubungan sesama jenis. Sayangnya, sang majikan kemudian berselingkuh dengan banyak pacar gelapnya.

Tersangka M pun mengetahuinya. “Tersangka lantas mendaftar pacar-pacar gelap itu melalui handphone majikan. Dan diajak ketemu, kemudian diracun,” jelasnya.

Korban yang sudah teridentifikasi, antara lain Ahmad Yani (meninggal), Romadhon (meninggal), Muhammad (hidup), dan Anton (hidup). Sementara dua korban meninggal lain belum teridentifikasi. Korban lainnya belum teridentifikasi. (eh)

PD Pilihkan Komisi Bertensi Rendah Buat Angie

Posted: 15 Feb 2012 08:58 PM PST

Angelina Sondakh (KoranBaru.com/Anhar Rizki Affandi)

KoranBaru.com – Wakil Ketua Fraksi Demokrat Sutan Bhatoegana merasa wajar apabila Susilo Bambang Yudhoyono selaku Ketua Dewan Pembina Demokrat marah besar ketika mendengar Angelina Sondakh dirotasi ke Komisi Hukum DPR.

"Rakyat sendiri kan bertanya-tanya, kenapa orang yang bermasalah hukum malah dimasukkan ke Komisi Hukum. Sama juga dengan Pak SBY," kata Sutan kepada KoranBaru.com, Kamis 16 Februari 2012.

Apalagi, lanjutnya, Fraksi Demokrat pada waktu yang sama justru merotasi M Nasir, kakak kandung Nazaruddin, dari Komisi III ke komisi lain untuk menghindari konflik kepentingan.

Dengan demikian, ujar Sutan, wajar apabila SBY ingin pertimbangan yang sama juga diterapkan bagi Angie. Demokrat pun akhirnya menggeser Angie ke Komisi VIII DPR yang membidangi agama.

Demokrat menilai, Komisi VIII adalah komisi yang paling bertensi rendah dan relatif jauh dari hingar-bingar politik. "Komisi VIII itu mengurusi agama, sosial, pemberdayaan perempuan. Jadi lebih low profile," terang Sutan.

Sementara komisi-komisi lain dipandang Demokrat memiliki nuansa politik tinggi. "Apalagi di Komisi III, jelas kontraproduktif karena komisi itu membawahi hukum, padahal Angie sedang kena musibah hukum," imbuh Sutan.

Ia mengatakan, semalam setelah berkomunikasi dengan Ketua Fraksi Demokrat Jagar Hafsah, mereka memutuskan untuk memindahkan Angie ke Komisi Agama sesegera mungkin, tanpa pembahasan lebih jauh dengan Dewan Pengurus Pusat Partai Demokrat.

"Saya minta ke Pak Jafar untuk segera keluarkan Surat Keputusan pemindahan Angie ke Komisi VIII hari ini juga. Kirim saja cc-nya ke DPP, karena ini sifatnya emergency," kata Sutan. Jafar menyetujui usulan itu dan hari ini Angie resmi menghuni Komisi Agama.

Secara terpisah, Sekretaris Dewan Pembina Demokrat Andi Mallarangeng menyatakan SBY sendiri yang memerintahkan agar penempatan Angie di Komisi Hukum dibatalkan.

"Beliau marah besar. Pak SBY sebagai Ketua Dewan Pembina segera memerintahkan Ketua Umum dan Ketua Fraksi Demokrat untuk membatalkannya. Komentar beliau, langkah itu sama sekali tidak cerdas," tegas Andi. (umi)

Kesaksian Angie, Demokrat Tak Campur Tangan

Posted: 15 Feb 2012 08:55 PM PST

Angelina Sondakh (tengah) (KoranBaru.com/Ikhwan Yanuar)

KoranBaru.com – Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat Sutan Bhatoegana menyatakan Demokrat tak akan mengomentari ataupun campur tangan atas kesaksian Angelina Sondakh dalam persidangan terdakwa kasus suap Wisma Atlet, Muhammad Nazaruddin.

"Sejak awal Demokrat berprinsip, orang yang kena kasus hukum kami serahkan kepada penegak hukum. Kami tidak akan intervensi atau campur tangan," tegas Sutan kepada KoranBaru.com, Rabu. Ia menekankan, partai tidak akan melindungi satu pun kadernya yang terkena kasus hukum.

"Biar pengadilan yang nantinya membuktikan apakah ia bersalah atau tidak. Kami tidak mau ikut-ikutan," kata Sutan. Menurutnya, Demokrat hanya mengimbau kepada kader-kadernya yang tersandung perkara untuk menuntaskan proses hukum agar nasib yang bersangkutan tidak terkatung-katung.

Dalam kesaksiannya di persidangan Nazaruddin, Angie berkali-kali membantah Berita Acara Pemeriksaan atas dirinya yang ditanyakan oleh Majelis Hakim dan Jaksa Penuntut  Umum. Angie bersikukuh tidak pernah melakukan pembicaraan melalui BlackBerry Messenger dengan mantan Direktur PT Anak Negeri Mindo Rosalina Manulang yang merupakan anak buah Nazaruddin.

Politisi Demokrat itu juga membantah memiliki BlackBerry sebelum tahun 2010 meski kemudian Nazaruddin mengajukan bukti foto kepada majelis hakim yang memperlihatkan Angie duduk dan di hadapannya ada dua telepon selular, salah satunya adalah BlackBerry.

"Saya tidak gunakan BB, Yang Mulia. Saya katakan sesuai BAP saya, percakapan yang ditujukan kepada saya itu bukan percakapan saya," kata Angie. Ia mengaku dulu hanya menggunakan ponsel biasa merek Nokia, sementara BlackBerry baru ia beli belakangan setelah ponsel Nokia-nya tercebur ke dalam kolam.

Tim kuasa hukum Nazaruddin pun meminta majelis hakim untuk menghadirkan pihak Research In Motion (RIM) sebagai produsen BlackBerry dalam persidangan berikutnya, guna mengetahui pemilik akun BB dengan nomor pin 20e342d9 yang dibantah Angie sebagai miliknya.

"Untuk menelusuri siapa pemilik BB ini, kami meminta majelis menghadirkan provider kantor RIM untuk mengetahui siapa sebenarnya pemilik BB ini, supaya kebohongan itu bisa terjawab," kata pengacara Nazar, Rufinus Hutauruk. (umi)

Baim Wong Putus Cinta Lagi

Posted: 15 Feb 2012 08:52 PM PST

KoranBaru.com – Keinginan pesinetron Baim Wong untuk mengakhiri masa lajangnya kembali gagal. Kisah asmaranya dengan bintang sinetron cantik Yasmine Wildblood kandas di tengah jalan. Baim tidak menutupi soal hubungan asmaranya dengan Yasmine yang telah berakhir tersebut.

Hal itu diungkapkan Baim saat ditemui di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan. Ia mengaku tak ingin menutupi kegagalan kisah asmaranya.

“Gue to the point aja ya, sebenarnya udah nggak (udah putus),” kata Baim dengan suara tenang.

Menurut bintang sinetron ‘Dewa’ itu, kandasnya hubungan cinta mereka disebabkan karena alasan sederhana yakni tidak adanya kecocokan satu sama lain.

“Dia orangnya baik, cuma sudah nggak cocok, visinya sudah lain. Kalau menyelesaikan masalah dia dengan aku caranya beda,” ucap pria bernama lengkap Muhammad Ibrahim ini.

Baim mengaku walau masih menyimpan rasa sayang terhadap artis berwajah indo itu, ia tetap tak mau memaksakan kebersamaannya dengan Yasmine. Ia merasa antara dirinya dengan Yasmine sudah tidak sejalan lagi.

“Takutnya menghalangi kebahagian masing-masing. Sepertinya kita akan saling memberatkan kalau masih melanjutkan hubungan ini,” ujarnya tertunduk lesu.

Hal ini pun ditanggapi Baim dengan positif. Ia menyatakan bisa mengambil hikmah bahwa tak mudah mencari seorang pendamping hidup.

“Udah lama nggak pacaran, 3 tahun jomblo terus pacaran sama dia kok malah jadi kayak gini. Apa yang saya rasakan kadang-kadang sulit diomongin di depan dia,” ucapnya. “Kedepannya jalani saja nggak usah dianggap susah, nikmati aja,” tambahnya.

Buat Film Perang Bosnia Jolie Diancam Dibunuh

Posted: 15 Feb 2012 08:47 PM PST

Angelina Jolie dan Brad Pitt (REUTERS/Pascal Le Segretain/Pool )

KoranBaru.com – Angelina Jolie yang menulis naskah sekaligus menyutradarai film pertamanya, “In The Land of Blood and Honey” mendapat banyak pujian kritikus. Namun aktris cantik istri Brad Pitt ini mendapat ancaman pembunuhan karena film yang dibuatnya.

Menurut Guardian, film yang berkisah tentang peran Bosnia mendapat predikat sebagai film perdamaian pada Festival Film Berlin. Pemutaran perdananya disaksikan 5.000 orang di Sarajevo. Namun film yang berkisah tentang kesuraman perang Bosnia ini membuat Jolie dan beberapa pemain pendukungnya menjadi target ancaman pembunuhan.

“Ada beberapa hal yang dikirim padaku dan sebagian lain diunggah dalam jaringan. Para pemain tak pernah mengeluh tentang ancaman ini namun mereka mengalaminya. Seseorang menghancurkan kaca mobil dan lainnya mengaku teleponnya dibajak atau dikirimi email yang berisi bahwa ada orang-orang yang disakiti karena film itu,” ujar Jolie seperti dikutip dari Hollyscoop.

Dalam filmnya Jolie mengisahkan kekejaman yang diderita kaum wanita yang diduga sekitar 50 ribu wanita menjadi korban perkosaan selama perang. Pemutaran perdana film di Sarajevo juga menuai penilaian berbeda. “Banyak yang menulis padaku tentang film ini. Mereka berkata sebagian orang memberitahu bagaimana seharusnya mereka bersikap atas film itu, bersikap kepada sesama, dan sejarah. Saya pikir ini sesuatu yang tak biasa,” katanya.

Polda Belum Ambil Kasus Gay Pembunuh Berantai

Posted: 15 Feb 2012 08:42 PM PST

KoranBaru.com - Kepolisian Daerah Jawa Timur belum berencana untuk menangani kasus pembunuhan berantai yang dilakukan oleh Mujianto di Nganjuk. Saat ini, Polda Jatim hanya membantu penyidikan yang dilakukan oleh Polres Nganjuk.

“Biar Kepolisian Nganjuk dulu yang melakukan penyidikan. Kejadiannya juga di sana, biar polisi di sana yang menyelesaikan,” kata Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Hilman Thoyib Rabu 15 Februari 2012 malam.

Menurut dia, Polda Jatim telah mengirimkan tim untuk melakukan tes kejiwaan terhadap tersangka. “Kita tunggu saja hasilnya,” lanjutnya.

Sebelumnya, kepada polisi Mujianto mengaku membunuh korbannya dengan mencampurkan racun tikus ke dalam makanan dan minuman. Setidaknya, ada 15 orang yang telah dia racuni. Aksi pembunuhan ini telah dia lakukan sejak 2011 silam.

Pria penyuka sesama jenis ini mengaku pembunuhan itu dia lakukan lantaran terbakar api cemburu. Para korban dia anggap terlalu dekat dengan pasangan homonya, J, yang tak lain adalah majikannya.

Pria berusia 24 tahun ini sempat menjadi buron selama dua bulan. Namun, polisi berhasil membekuknya di rumah J di Desa Sonopatik, Kecamatan Berbek, Nganjuk, Jatim, pada Selasa malam 14 Februari 2012. (eh)

Denny: Tiga Pengacara Rosa di Sel Nazaruddin

Posted: 15 Feb 2012 08:38 PM PST

Denny Indrayana (Antara/ Widodo S Jusuf)

KoranBaru.com – Wakil Menteri Hukum dan HAM, Denny Indrayana memenuhi panggilan Badan Kehormatan Dewan Perwakilan Rakyat. Denny datang sekitar pukul 10.00 WIB dengan menggunakan batik coklat dan celana hitam.

“Saya memenuhi panggilan BK. Sebagaimana sudah diberitakan, dugaan saya terkait dengan pemeriksaan, saudara M Nasir,” kata Denny di Gedung DPR, Kamis 16 Februari 2012.

Menurut Denny, dia akan membeberkan kejadian pada Rabu malam lalu. Ketika dirinya melakukan inspeksi mendadak di rutan Cipinang. Saat itu dia mengetahui M Nasir baru bertemu dengan Nazaruddin. “Pada saat itu juga ada beberapa mantan pengacara Rosa. Bukan hanya Djufri Taufik, juga Arif Rahman, Al Bani. Paling tidak ada tiga orang mantan pengacara Rosa. Dalam konteks itu kedatangan saya hari ini ke BK,” kata dia.

Denny mengaku tak masuk ke sel Nazar. “Malam itu saya bertemu tiga orang itu yang dalam putusan Rosa tertulis sebagai kuasa hukum dia,” tambah dia.

Di hadapan BK, Denny mengaku akan menyampaikan sejumlah bukti pendukung. “Ada video, yang memang pada saat itu diambil secara amatir oleh staf saya. Itu sudah diputar di beberapa stasiun TV,” urai dia.

Juga ada rekaman CCTV yang menunjukkan kapan para tamu itu masuk dan ke luar. “Ada buku tamu, yang menunjukkan saudara Nasir hadir, dan beberapa data pendukung lainnya, termasuk keterangan, wawancara di media yang sempat mewancarai Pak Nasir, komentar yang bersangkutan terkait kunjungan Rutan Cipinang.”

Apakah ada tindak pidana yang dilakukan? Menurut Denny ada tiga hal yang perlu dicermati. Pertama terkait pelanggaran di level Kemenkum HAM. “Sudah diambil keputusan baik sanksi kepada petugas dalam arti pegawai, pejabat di Kemenkumham yang sudah diganti, dan pembenahan sistem.

Kedua, dia menambahkan, terkait pertemuan mantan pengacara Rosa bertemu Nazaruddin. “Perlu dikaji kemungkinan, pelanggaran, potensi, pelanggaran kode etik advokat, tentu ini terkait lembaga profesi advokat yang mesti melakukan pemeriksaan,” beber dia.

Persoalan ketiga, “hari ini yang akan saya beri keterangan, terkait kode etik anggota dewan, yang adalah wilayah kewenangan yuridiksi BK untuk memeriksa.”

Sementara sisi pidana, Denny menjelaskan, kasus ini sedang ditangani KPK. “Jadi kalau mau masuk ke sana saya mendengar keterangan Johan Budi (juru bicara KPK) yang mengatakan perlu dicermati dengan serius pertemuan malam itu, yang dikhawatirkan bisa mempengaruhi proses penanganan perkara yang sedang beerjalan di KPK.”

Apapun keputusannya nanti, Denny menyerahkannya pada BK DPR. “Tapi data bukti pendukung yang kami bawa tentu menurut kami cukup untuk bahan BK ambil keputusan.”

Menurut Ketua Badan Kehormatan, M Prakoso, pemanggilan ini hanya meminta verifikasi dari Denny soal kunjungan Nasir ke kamar Muhammad Nazaruddin di LP Cipinang beberapa waktu lalu.

Rapat yang rencananya dilakukan secara tertutup ini, dilaksanakan sekitar pukul 10.00 WIB. “Nanti kami lihat saja apa hasil pemeriksaan. Saat ini sidangnya akan digelar tertutup,” kata dia. (umi)

Whitney Houston Dimakamkan di Samping Ayahnya

Posted: 15 Feb 2012 08:35 PM PST

Whitney bersama Ibunya Cissy dan ayahnya John Russell pada 1987 (Dailymail)

KoranBaru.com – Tubuh mendiang Whitney Houston akan dimakamkan di kampung halamannya, New Jersey Sabtu pekan ini. Jenazah pelantun “I Will Always Love You” akan dikebumikan di samping sang ayah, John Russell Houston yang meninggal 2003 lalu.

Seorang sumber dari keluarga Houston kepada TMZ mengungkap upacara pemakaman Houston Sabtu pekan ini berlangsung di gereja New Hope Baptist sebelum dikebumikan di pemakaman Fairview New Jersey. 

Upacara pelepasan Houston berlangsung tertutup dan hanya dihadiri orang-orang dekat keluarga.

Bersamaan dengan pemakaman diva pop ini, bendera Amerika Serikat akan diturunkan setengah tiang di negara bagian New Jersey. Gubernur New Jersey, Chris Christie mengatakan Whitney Houston merupakan bagian penting dalam budaya negara bagian New Jersey. “Pencapaian dalam hidupnya adalah sumber kebanggaan,” katanya.

Meski menyebabkan kontroversi atas kebijakannya karena Houston meninggal akibat kecanduan obat, Christie menepis bahwa penurunan bendera itu untuk menghormati kerja keras Houston sebagai penyanyi, bukan dirinya sebagai pecandu.

Sementara itu tim investigasi terus menyelidiki penyebab kematian Houston. Diperkirakan, tim akan memeriksa dokter yang memberi Houston resep obat-obatan penyebab kematiannya. Hasil toksikologi penyebab kematian Houston diperkirakan selesai dalam beberapa minggu.

Whitney ditemukan tak bernyawa di bak mandi Hotel Beverly Hilton, Beverly Hills, California Sabtu pekan lalu. Di kamar tempatnya menginap ditemukan berbagai jenis obat-obatan dan minuman beralkohol yang diduga menyebabkan kematiannya. (eh)

Dikabarkan Hamil, Ini Kata Jennifer Aniston

Posted: 15 Feb 2012 08:31 PM PST

Jennifer Aniston mengaku ingin memiliki anak suatu hari nanti (REUTERS/Phil McCarten)

KoranBaru.com - Aktris Jennifer Aniston santer dikabarkan tengah berbadan berdua lantaran terlihat lebih gemuk. Aniston yang tengah menjalin cinta dengan aktor Justin Theroux ini pun menepis rumor tersebut dalam sebuah wawancara dengan majalah GQ.

“Saya tidak sedang mengandung tiga bayi, atau bayi kembar. Saya juga tidak sedang hamil satu bayi,” ujar Aniston seperti dilansir dari laman Aceshowbiz.

Aktris berusia 43 tahun tersebut menjelaskan penyebab berat badannya naik. “Saya baru saja berhenti merokok dan naik beberapa kilogram. Itu membuat perbedaan, khususnya jika Anda tidak lagi berusia 20 tahun,” kata mantan istri Brad Pitt ini.

Lebih lanjut, Aniston berpikir bahwa orang-orang menginginkan dirinya untuk segera menimang buah hati. Bintang serial ‘Friends’ itu pun mengaku ingin memiliki anak suatu hari nanti. (umi)

Kasus Kusta di RI Tertinggi Nomor 3 di Dunia

Posted: 15 Feb 2012 08:31 PM PST

Penderita kusta mengemis di jalanan Banda Aceh (Antara/ Ampelsa)

KoranBaru.com – Puncak Peringatan Hari Kusta Sedunia akan dilaksanakan di Indonesia pada 27 Februari 2012. Namun, Indonesia masih menjadi penyumbang kasus kusta nomor 3 di dunia, setelah India dan Brazil.

“Peringatan Hari Kusta Sedunia sebetulnya diperingati setiap tahun pada hari Minggu bulan Januari, tetapi di Indonesia rangkaian kegiatan akan dilakukan pada bulan Februari,” ujar Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat, Agung Laksono, dalam keterangan tertulis, Sabtu malam 15 Februari 2012.

Menurut Agung, masih tingginya kasus kusta di Indonesia dikarenakan adanya stigma, dan diskriminasi terhadap orang yang pernah mengalami kusta. Sehingga ini mengakibatkan makin sulitnya untuk menjangkau penderita untuk pengobatan.

Hasil survei di 5 Kabupaten di Indonesia oleh Kemenkes dan Komnas HAM, menyebutkan bahwa diskriminasi yang dialami oleh orang yang pernah mengalami kusta berupa penolakan di sekolah, di tempat kerja, dalam kesempatan mendapatkan kerja, dan yang lebih memprihatinkan adalah mereka juga ditolak di layanan kesehatan.

“Indonesia termasuk negara dengan beban kusta yang tinggi. Kementerian Koordinator Bidang Kesra akan segera melaksanakan rapat koordinasi dalam rangka persiapan Hari Kusta Nasional untuk meningkatkan kepedulian lintas sektor dalam upaya penanggulangan kusta di Indonesia,” kata dia. (eh)

BK DPR Panggil Denny Indrayana

Posted: 15 Feb 2012 08:26 PM PST

Denny Indrayana (ANTARA/ Widodo S. Jusuf)

KoranBaru.com – Badan Kehormatan DPR memanggil Wakil Menteri Hukum dan HAM Denny Indrayana. Pemanggilan ini terkait kunjungan legislator M Nasir ke sel Muhammad Nazaruddin di luar jadwal seharusnya.

Menurut anggota BK DPR Ali Machsan Moesa, Denny akan dimintai keterangan Kamis 16 Februari 2012 mulai jam 10.00 WIB.

“Nanti yang menerima Pak Prakosa (Ketua) dan Siswono (Wakil Ketua),” kata anggota BK DPR Ali Machsan Moesa saat dihubungi VIVANews, Kamis 16 Februari 2012.

Denny memergoki Nasir sedang berada dalam sel Nazaruddin di Rutan Cipinang, Rabu malam pekan lalu. Nasir mengunjungi adiknya, Nazaruddin, di luar jam kunjung rutan, yaitu sekitar pukul 23.00 WIB.

Nasir disebut melanggar aturan dan menyalahgunakan wewenangnya sebagai anggota Komisi III DPR karena meminta diberi akses kapan saja untuk mengunjungi rutan.

Terkait itu, Denny sebelumnya mengatakan akan memberikan data-data dan bukti-bukti pendukung terkait pelanggaran yang dilakukan Nasir ke BK DPR.

BK DPR sudah meminta keterangan Nasir. Hasilnya, kakak Nazaruddin ini mengaku, dia datang ke lapas untuk mengunjungi saudaranya yang sakit.

Rosa Tak Risau Angie Bantah BAP

Posted: 15 Feb 2012 08:21 PM PST

Angelina Sondakh (KoranBaru.com/Ikhwan Yanuar)

KoranBaru.com – Angelina Sondakh membantah seluruh keterangannya yang sudah dimasukkan dalam Berita Acara Pemeriksaan. Termasuk mengenai percakapan dengan terpidana suap wisma atlet, Mindo Rosalina Manulang.

Namun, hal tersebut tak dipersoalkan oleh Rosa. “Kalau Angie bantah itu sah-sah saja. Posisinya sekarang kan sudah menjadi tersangka. Jadi tidak ada yang perlu dirisaukan,” kata pengacara Rosa, Ahmad Rivai, saat dihubungi KoranBaru.com.com, Rabu 15 Februari 2012.

Menurut Rivai, dalam KUHAP disebutkan seorang tersangka dapat berbicara apa saja mengenai kasusnya. “Termasuk mengingkari BAP yang telah ditandatanganinya itu,” ujarnya.

Meski demikian, menurut Rivai, Angie dapat saja dilaporkan karena membuat keterangan palsu. “Ini kan dalam persidangan dan dia bersaksi di bawah sumpah. Kalau berbohong, bisa saja dilaporkan,” ujarnya.

Dalam persidangan sebelumnya, Rosa bernyanyi bahwa Angie meminta jatah dalam proyek wisma atlet. “Ibu (Angelina Sondakh) sudah menerima. Karena dia sudah tidak kontak-kontak saya lagi,” ujar Rosa yang juga sebagai anak buah Nazaruddin di PT Anak Negeri saat bersaksi untuk bosnya pada 16 Januari 2012.

“Waktu itu kantor mengeluarkan Rp10 miliar. Sebanyak Rp5 miliar untuk Angie, Rp5 miliar sisanya saya tidak tahu yang mulia, sebab kalau tidak (diberi uang) susah turun anggaran,” ungkap Rosa.

Dalam kesaksiannya itu, Rosa mengatakan uang yang diserahkan kepada Angie –sapaan Angelina Sondakh– itu untuk uang muka anggaran proyek. “Saya tanya sama Bu Angie, Bu ini untuk apa ya? Terus Bu Angie bilang, biasa untuk pimpinan-pimpinan kita di Banggar,” ujar dia.

“Akhirnya, saya laporan kepada Bapak (Nazaruddin). Saya bilang kita didesak Bu Angie. Bu Angie bilang kalau nggak ada uang, anggaran proyek Kemenpora tidak turun. Tetapi saya lupa kertasnya ada di mana. Saya lapor Pak Nazar. Pak, ini ada permintaan dari Bu Angie, minta uang untuk melancarkan proyek-proyek di Kemenpora,” cerita Rosa.

Menurut Rosa, permintaan Angie kepadanya itu dilakukan dengan menggunakan istilah. Namun, semuanya mengarah pada permintaan uang. “Semua mengarah kepada uang, semangka rupiah, apel rupiah, Washington dolar AS, pelumas rupiah. Istilah itu digunakan, kata Bu Angie, agar tidak vulgar,” katanya. (eh)

5 Kesimpulan Pertemuan Timwas Century dengan KPK-BPK

Posted: 15 Feb 2012 03:28 PM PST

maiwanews – Pertemuan antara Tim Pengawas (Timwas) kasus Bank Century dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) menghasilkan kesimpulan yang cukup menggembirakan bagi pihk yang ignin kasus Century segera dituntaskan.

Salah satu kesimpulan dari lima kesimpulan dari pertemuan terebut adalah janji KPK yang akan menuntaskan kasus Century yang dinilai DPR telah merugikan negara sebesar Rp 6,7 triliun melalui kebijakan membailout bank milik Robert Tantular itu.

"Saya usulkan tahun ini (kasus Century) selesai. Ini janji KPK," kata Ketua KPK Abraham Samad di depan Timwas Century, di Senayan Jakarta, Rabu 15 Februari 2012.

Menurut Abraham, percepatan penuntasan kasus Century itu perlu dilakukan untuk menghilangkan dugaan terutama dari para politisi Demokrat bahwa kasus Century sengaja diulur-ulur hingga menjelang Pemilu 2014.

Berikut 5 kesimpulan pertemuan antara Timwas Century dengan KPK dan BPK:

1. Timwas Century mendorong KPK segera menindaklanjuti 9 temuan LPH Tahap I dan 13 temuan serta 2 informasi lainnya LHP Tahap II sebagai kesimpulan BPK atas kasus Bank Cebtury, sesuai Pasal 8 Ayat (4) UU No 15 Tahun 2006 tentang BPK yang menyatakan bahwa laporan BPK dijadikan dasar penyidikan oleh pejabat penyidik yang berwenang sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

2. Timwas Century mendorong pimpinan KPK untuk memperkuat kapasitas dan melakukan evaluasi terhadap tim penyelidik yang menangani kasus Bank Century untuk menghindari conflik of interest sebagaimana diatur dalam panduan KPK.

3. Untuk menjaga netralitas dan mendapatkan informasi atau penjelasan yang akurat mengenai kasus Bank Century, Timwas Century menyepakati usulan KPK untuk menyampaikan nama-nama ahli dimaksud sesegera mungkin.

4. Timwas Century menyetujui penjelasan KPK mengenai proses dan progres hasil penyelidikan yang akan disampaikan di kantor KPK.

5. KPK berjanji menyelesaikan kasus Century selambat-lambatnya akhir 2012, sesuai dengan koridor hukum.

Hasyim Muzadi: FPI Dibubarkan, Bubarkan Juga Organisasi Proasing

Posted: 15 Feb 2012 03:23 PM PST

maiwanews – Mantan Ketua PBNU KH Hasyim Muzadi mengatakan, bila rencana pembubaran FPI melalui perbaikan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1985 tentang Organisasi Kemasyarakatan, sebaiknya juga sekalian organisasi yang menjadi kepanjangan dan kepentingan asing di Indonesia dibubarkan.

Menurut Hasyim, organisasi yang menjadi kepanjangan dan kepentingan asing di Indonesia yang bekerja di berbagai bidang seperti ideologi, politik, ekonomi, ataupun budaya tersebut, merusak Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Kita perlu kerja sama dengan asing namun harus dalam kerangka kepentingan Indonesia. Bukan menyetorkan NKRI ke asing," kata Hasyim Muzadi di Jakarta Rabu 15 Februari 2012.

Diakui Hasyim, organisasi proasing itu memang lebih pintar mengambil tema-tema kemanusiaan dan demokrasi dibanding FPI memilih cara kasar dan sering kali tidak taktis. Meski FPI banyak memilih cara-cara kekerasan, organisasi itu dibanding NKRI-nya dibanding organisasi transnasional.

Hasyim menilai, sekiranya FPI mau meninggalkan cara kekerasan, tidak berarti otomatis Indonesia akan bebas dari kekerasan. Karena kekerasan di Indonesia katanya, lebih banyak disebabkan oleh ketidakadilan, hilangnya keteladanan, dan penyalahgunaan kekuasaan serta jahatnya kapitalisme.

Mski begitu, Hasyim yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris Jenderal International Conference of Islamic Scholars (ICIS) itu tetap meminta agar FPI mau memperbaiki diri dengan cara menghindari cara-cara kekerasan dalam memperjuangkan keyakinannya.

Anggaran Siaga Darurat Gunung Lokon Rp2,4 M

Posted: 15 Feb 2012 09:44 AM PST

Gunung Lokon di Tomohon menyemburkan lava pijar (Antara/ Jemmy)

KoranBaru.com – Pemerintah telah menganggarkan dana siaga darurat erupsi Gunung Lokon di Tomohon, Sulawesi Utara, sebesar Rp2,4 miliar.

“Sampai saat ini masyarakat beraktivitas normal. Tidak ada pengungsian, namun masyarakat dihimbau tetap waspada,” kata Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat, Agung Laksono, dalam keterangan tertulis, Sabtu malam 15 Februari 2012.

Agung menjelaskan status Gunung Lokon masih Siaga (level III). Pemerintah merekomendasikan tidak ada aktivitas masyarakat dalam radius 2,5 Km dari Kawah Tompalaun.

“Pemerintah masih tetap melakukan pemantauan atau pengecekan di lokasi dengan menurunkan petugas atau Tim Reaksi Cepat BPBD, instansi terkait, TNI, Polri, relawan, termasuk dukungan Tim Reaksi Cepat BNPB yang telah berada di lokasi,” ujarnya.

Menurut Agung, jalur evakuasi telah dibersihkan dari abu gunung api di pusat kota, dengan melibatkan unsur Muspida yang turun langsung ke lapangan. “Kami juga membagikan masker sebanyak 41 ribu buah,” katanya.

Seperti diketahui, Gunung Lokon meletus pada 10 Februari 2012 pukul 08.20 WITA. Letusan tersebut diikuti letusan kecil hingga pukul 09.00 WITA. Erupsi diikuti suara gemuruh, abu letusan berwarna kelabu tebal, tinggi kolom asap letusan 2.000 dari Kawah Tompalaun, tertiup angin ke arah Tenggara. (eh)

Tahun Ini, Aura Kasih Ingin Punya Pacar

Posted: 15 Feb 2012 09:40 AM PST

Aura Kasih (KoranBaru.com/ Gestina Rachmawati)

KoranBaru.com – Penyanyi sekaligus pemain sinetron, Aura Kasih masih menjomblo hingga saat ini. Ia mengaku merasa iri dengan teman-temannya yang sudah memiliki pasangan. Dia mengaku ingin memiliki pacar dalam tahun ini.

“Saya kepikiran, apalagi pas valentine kemarin. Saya ke restoran, orang-orang pada bawa pasangan, ya gitu deh. Inginnya tahun ini punya pacar,” ujarnya saat ditemui di studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu 15 Februari 2012.

Selain ingin memiliki kekasih, pelantun ‘Mari Bercinta’ itu juga tidak segan-segan menyatakan keinginannya untuk menikah dan memiliki keluarga. “Mudah-mudahan tahun depan sudah berkeluarga. Jadi tujuan kerja jelas mau kemana. Jadi ada tujuan hidupnya, jelas kita kerja buat apa. Kita pasti punya mimpi-mimpi apa yang kita lakukan tujuannya untuk apa,” tuturnya.

Mengenai kriteria lelaki idamannya, Aura Kasih mengaku tidak harus seprofesi. Ia pun ingin lelaki yang lebih tua darinya. “Saya sebetulnya bukan perempuan yang harus ini itu. Yang penting nyaman sama chemistry dapat. Profesi apa saja. Kalau bisa jangan seprofesi, maunya pengusaha. Lebih tua, biar dia bisa ngajarin aku,” tutur dara kelahiran Bandung itu.

Aura Kasih sempat digosipkan dekat dengan Raffi Ahmad. Namun dia menepis gosip itu. Menurutnya, mereka hanyalah teman. “Semuanya teman. Ya dekat sesama artis saja, kita kenal satu sama lain,” ujarnya.

Selain jodoh, harapan lain artis yang akan menginjak usia 25 tahun pada 26 Februari mendatang ini adalah ketenangan hati. “Doa saya tidak muluk-muluk. Saya selalu minta diberi ketenangan hati sama Allah. Mau senang mau sedih mau susah mau tidak punya apa-apa, kalau hatinya tenang hatinya tidak apa-apa. Saya juga mendoakan orang yang saya sayangi,” tuturnya. (eh)

Tariq Snare,Hip Hop dan Agama

Posted: 15 Feb 2012 09:37 AM PST

Tariq Snare, Musisi asal Amerika Serikat (KoranBaru.com/Nurcholis Anhari Lubis)

KoranBaru.com - Tariq Snare, penggebuk drum kelompok musik hip-hop muslim AS ‘Nativer Deen’ sukses unjuk kebolehan di @america, Pacific Place, Jakarta, Rabu 15 Februari 2012. Dalam penampilannya kali ini, dia menggandeng sembilan musisi hip hop Indonesia, di antaranya rapper Muhammad Iqbal ’8Ball’, Abud ‘MC Bilal’ dan Andri dari Sanggar Akar.

Di kunjungan yang ketiga kalinya ke Indonesia ini, Tariq mengaku benar-benar kagum dengan bakat-bakat musisi hip hop Indonesia. “It’s amazing. Begitu banyak musisi Indonesia yang benar-benar punya bakat,” kata Tariq.

Musik rap, reggae, pop, bahkan lagu tradisional seperti ‘Rasa Sayange’ berhasil membius para penonton yang hadir. Tariq dan sembilan musisi hip hop lokal pilihannya membawakan lagu-lagu seperti ‘No Woman No Cry’, ‘Waiting In Vain’, ‘Giant Steps’, ‘Crazy In Love’, serta lagu nasional ‘Maju Tak Gentar’ dan ‘Rasa Sayange’ dengan aransemen yang berbeda. Alunan musik-musik dari berbagai genre itu sangat menyatu hingga menjadi sebuah alunan berirama groovy khas musik hip-hop.

Dalam kesempatan itu, Tariq juga menjelaskan pentingnya musik bagi perkembangan bangsa, termasuk musik hip-hop itu sendiri. Ia juga menjelaskan unsur-unsur dalam genre musik tersebut seperti ‘beat boxing’.

Pertanyaan-pertanyaan menarik sempat muncul seputar grupnya yang membawakan lagu beraliran religius dengan musik hip hop. Sebab, selama ini berkembang anggapan bahwa keduanya saling bertentangan. Namun, bagi Tariq, anggapan itu keliru.

“Musik adalah sesuatu yang menyenangkan. Musik itu seperti proses penyembuhan untuk diri kita mengekspresikan sesuatu. Saya tidak menyesal memilih hip hop. Saya senang dengan hip hop dan kepercayaan saya, keduanya tidak bertentangan selama kita tetap sesuai dengan jalan yang benar,” katanya.

Sejak bergabung dengan Hip-hop Muslim AS ‘Nativer Deen’, Tariq Snare akhirnya dapat melakukan pertunjukan bersama artis-artis terkenal di banyak negara. Ia juga mengajar untuk bidang bahasa, seni, ilmu sosial, dan musik di sekolah umum di New York. Tak hanya itu, Ia juga pengarang sekaligus ilustrator buku instruksi bermain drum bagi anak-anak berjudul ‘Kids Can Play Hip Hop Drums!’

Tariq pernah tampil bersama sederet artis terkenal Amerika seperti Queen Latifah, Kieth Sweat, JT Taylor dari Kool and The Gang, PM Dawn, Wilson Pickett dan tentu saja Native Deen. Tahun lalu, Native Deen menggelar tur di beberapa kota di Indonesia seperti Jakarta, Pontianak, Surabaya, Malang dan Makasar. Ia menggunakan nama panggung Tariq Snare setelah menjadi mualaf pada Agustus tahun 2003. (eh)

Aboebakar-PKS: Ditolak, FPI Harus Sabar

Posted: 15 Feb 2012 09:33 AM PST

Aksi Demo Anti FPI (KoranBaru/Fernando Randy)

KoranBaru – Komisi Hukum Dewan Perwakilan Rakyat akan memanggil Kapolda dan Gubernur Kalimantan Tengah terkait aksi penghadangan terhadap delegasi Front Pembela Islam (FPI) di Bandara Cilik Riwut, Palangkaraya maupun di Kuala Kapuas. Komisi III akan meminta keterangan dari pejabat setempat terkait kasus itu.

“Kita nanti akan mengajak mereka duduk santai, minta keterangan dari mereka,” kata anggota Komisi Hukum dari Fraksi PKS, Aboebakar Al Habsy di Gedung DPR, Rabu 15 Februari 2012. Menurut Abu, bukan hanya Kapolda dan Gubernur saja yang di panggil. Komisi III juga akan memanggil Kapolri Jenderal Timur Pradopo.

Abu mengatakan, yakin bahwa tidak ada niat Gubernur Teras Narang untuk melakukan penghadangan kepada delegasi FPI. “Tapi kalau motivasi itu benar, kita proses sesuai aturan yang berlaku. Dari cerita dalam audiensi tadi, diduga kejadian ini direncanakan di kantor gubernur, tapi itu dugaan mereka (FPI). Kalau itu memang benar kan lucu, masa anarkis diawali dari kantor gubernur,” kata dia.

Sementara, Abu juga mengingatkan FPI agar tidak melakukan kegiatan anarkis. Selain itu, Abu meminta FPI tidak menanggapi insiden di Kalteng itu dengan anarkis. “Kan malah nggak bagus, saya malah respek FPI karena mereka pulang dan memproses secara hukum. Ini kita acungi jempol,” kata dia.

Abu menambahkan, jika FPI ingin membuka cabang di Kalteng, harus ada izin dari pemerintah setempat. Selain itu, FPI harus menyesuaikan diri dengan kebudayaan mereka.

“Ya kalau memang ada penolakan ya bersabarlah, lakukan sosialisasi aja, penolakan itukan berarti ada yang belum selesai di sosialisasi,” kata dia. (eh)

Bentrok Pilkada, Posko Demokrat Dibakar Massa

Posted: 15 Feb 2012 09:28 AM PST

Rusuh di Papua (Banjir Ambarita, Papua)

KoranBaru – Pertikaian dua kubu kandidat calon bupati di Kabupaten Tolikara Papua, semakin meluas. Bentrok yang terjadi sejak Selasa 14 Februari 2012 itu terus berlangsung di Karubaga, Ibukota Tolikara.

Bentrokan itu menyebabkan sejumlah bangunan terbakar. Massa membakar posko pemenangan Partai Demokrat. Aksi pembakaran itu menyebabkan kantor Badan Pusat Statistik (BPS) setempat ikut terbakar.

“Kantor BPS terkena imbas pada saat massa membakar posko Demokrat yang berada di sampingnya,” kata Kepala BPS Papua, Djarot Sutanto, Rabu 15 Februari 2012.

Menurutnya, situasi Tolikara sudah mulai memanas seminggu belakangan. Massa pendukung dua kandidat terlihat saling mempertontonkan kekuatan masing-masing. “Saya baru dari sana seminggu yang lalu, di mana-mana terlihat orang bergerombol membawa panah, parang, dan sudah seminggu lalu juga sudah ada isu akan membakar posko-posko pemenangan kandidat,” ungkapnya.

Pemilihan kepala daerah Tolikara direncanakan berlangsung 17 Februari 2012. Saat ini merupakan masa tenang dalam tahapan pemilu itu, tapi situasi justru memanas. Dua kubu yang bertikai adalah pendukung dua calon Bupati yang diusung Partai Golkar dan Demokrat.

Dua pasang kandidat kepala daerah Kabupaten Tolikara yang akan mengikuti Pemilukada adalah pasangan John Tabo (incumbent) – H Edi Suyanto dan Usman Wanimbo – Amos Jikwa.

Sebelumnya, pada 21 Januari 2012 lalu, satu orang  tewas, Yusuf Yikwa (16), saat bentrok antara pendukung John Tabo dan pendukung Usman Wanimbo. Bentrokan itu bermula dari saling menghina antar pendukung. Sementara hingga saat ini pihak kepolisian belum memberikan keterangan resmi terkait kejadian tersebut. (eh)

Salah Kaprah, Internet Indonesia Lamban

Posted: 15 Feb 2012 09:25 AM PST

JAKARTA,KoranBaru.com — Indonesia dianggap salah kaprah dalam menerapkan broadband internet. Akibatnya, koneksi internet terasa lambat.

Hal itu mencuat dalam diskusi yang digelar Masyarakat Telematika Indonesia (Mastel) di Hotel InterContinental, Jakarta, Rabu (15/2/2012).

“Sekitar 95 persen koneksi internet di Tanah Air masih memakai koneksi wireless, sisanya memakai kabel. Indonesia itu salah kaprah,” kata Chairman Mastel Setyanto P Santosa.

Menurutnya, teknologi wireless itu didesain untuk low traffic. Namun, di Indonesia, koneksi itu malah digunakan untuk traffic tinggi. Akibatnya, koneksi internet di Indonesia terkesan lambat.

Padahal, kata Setyanto, sebagai negara berkembang, justru koneksi fixed broadband yang harus diperbesar, bukan malah koneksi wireless.

Mastel mendesak pemerintah untuk segera membangun jaringan fixed broadband, baik yang berbasis kabel maupun serat optik, untuk koneksi internet di Tanah Air.

Setyanto menjelaskan, selama ini pemerintah terkesan lepas tangan dalam membangun infrastruktur telekomunikasi di Indonesia. Semua kesannya diserahkan kepada operator dan swasta.

Dengan fixed broadband, koneksi internet akan jauh lebih cepat dan lebih stabil dibandingkan dengan wireless broadband.

Jumlah pengguna internet bergerak (mobile) di Indonesia pada 2010 sekitar 39,6 juta pengguna. Diperkirakan pada 2015, jumlah pengguna internet bergerak di Tanah Air akan mencapai 145,2 juta pengguna.

Sementara pengguna satuan sambungan telepon (SST) atau fixed line pada saat ini hanya tidak lebih dari 15 juta pengguna.

Skema yang bisa diterapkan

Seharusnya, Indonesia juga mencontoh Australia yang telah membangun jaringan fixed broadband untuk warganya.

Konsep yang ditawarkan Negeri Kanguru itu menyerahkan segala pembangunan fixed broadband kepada semacam badan usaha milik daerah (BUMD).

Cara yang sama juga telah diterapkan di Perancis. Negara tersebut memakai pola pendanaan dari public private partnership (PPP).

Di Indonesia, PPP tidak diterapkan di industri telekomunikasi. Adanya justru di industri listrik.

“Padahal, kalau mau gampang, seharusnya tinggal copy paste saja dari PPP listrik itu. Saya sudah koar-koar 4-5 tahun lalu, tetapi tidak ada yang menggubris,” katanya.

Untuk bisa membangun fixed broadband tersebut, pemerintah bisa mendapatkan dana dari ICT Fund. Walau dana ICT Fund tersebut berasal dari uang operator yang dititipkan kepada pemerintah.

Setyanto mengaku, perpaduan dana dari pihak pemerintah dan swasta ini bisa digunakan untuk membangun fixed broadband agar koneksi internet di masyarakat bisa terjaga.

“Komposisi pendanaannya tidak harus berbagi rata dengan pemerintah dan operator. Namun, kalau operator itu kuat, dia bisa membangunnya sendiri,” tuturnya.

Kenapa harus “fixed broadband”?

Jaringan fixed broadband diyakini akan memberikan kecepatan dan kestabilan koneksi internet lebih baik dibandingkan dengan jaringan wireless.

Oleh karena itu, pembangunan fixed broadband dinilai lebih penting. Terutama mengingat kondisi geografis Indonesia dengan ribuan pulau.

“Tapi yang lebih penting adalah industri konten akan tumbuh, seperti game dan musik yang menggunakan koneksi internet,” kata Setyanto.

Saat ini, koneksi internet cenderung menjadi kebutuhan masyarakat. Masyarakat juga mengakses konten hiburan yang memerlukan kecepatan dan kestabilan koneksi internet.

Senior Consultant ICT Practice Frost & Sullivan, Iwan Rachmat, menambahkan, perkembangan fixed broadband akan menambah lalu lintas e-commerce di Tanah Air.

“Ke depan industri e-commerce akan tumbuh signifikan, tetapi syaratnya harus didukung oleh koneksi internet yang cepat dan stabil,” ungkap Iwan.

Para operator pun akan menggenjot pembangunan infrastrukturnya, terutama fixed broadband, karena tertarik oleh pengguna pasar data yang semakin besar.

VIDEO: Menentang Kekerasan, Seniman Dikeroyok

Posted: 15 Feb 2012 09:20 AM PST

Bramantyo Prijosusilo (KoranBaru/Erick Tanjung)

KoranBaru – Nasib apes menimpa seniman Yogyakarta, Bramantyo Prijosusilo. Dia dikeroyok massa saat hendak menggelar aksi damai untuk menentang aksi kekerasan yang mengatasnamakan agama, Rabu 15 Februari 2012.

Bram berniat menggelar pentas seni berjudul ‘Membanting Macan Kerah’ di depan Markas Majelis Mujahidin Indonesia (MMI), Jalan Karanglo No. 94, Kotagede, Yogyakarta. Tujuannya untuk menginspirasi setiap orang melawan radikalisme, anarkisme, intimidasi, dan kekerasan atas nama agama serta atas nama pribadi.

Bram akhirnya dipukuli. Akibat pengeroyokan itu, Bram mengalami sejumlah luka di tangannya.

Bram mengatakan, dia sudah berdialog dengan MMI setelah difasilitasi pihak Kepolisian di Mapolres Bantul. Perdebatan dalam dialog itu, MMI menuntut Bram meminta maaf atas tuduhan menistakan agama.

Lihat videonya di tautan ini.

(eh)

Whitney Houston Seorang Lesbian?

Posted: 15 Feb 2012 09:16 AM PST

Whitney Houston dalam kenangan (REUTERS/ Ethan Miller/ Files)

KoranBaru – Pesta narkoba dan alkohol menjadi rutinitas penyanyi legendaris Whitney Houston di akhir sisa hidupnya, sebelum akhirnya ia menghembuskan nafas terakhirnya di usia 48 tahun.

Narkoba dan alkohol menjadi pelarian Whitney, karena tersiksa dengan kehidupannya yang penuh dengan kebohongan. Kini sebuah kabar beredar, selama 30 tahun ini pelantun ‘I Have Nothing’ memiliki hubungan rahasia dengan mantan asistennya.

Dilansir harian Daily Mail, Rabu 15 Februari 2012, aktivis pembela hak Gay, Peter Tatchell bahkan mengatakan pernikahan Whitney dengan Bobby Brown adalah omong kosong. Whitney, kata dia, lebih bahagia ketika berada di puncak pada tahun 1980an, saat ia bersama rekan wanitanya.

“Mereka sangat mencintai satu sama lain dan bahagia. Mungkin ketidakmampuan dirinya untuk menerima dan mengekspresikan kesukaannya terhadap sesama jenis itulah yang menyebabkan dirinya menyalahgunakan obat,” ujar Peter.

Peter juga menyebutkan Whitney juga sangat tertekan dengan pernikahannya bersama Bobby Brown. “Itu adalah bencana. Hidupnya mulai mengalami penurunan sejak saat itu,” tambahnya.

Peter memang tidak menyebutkan nama wanita tersebut. Namun beberapa sumber pernah menyatakan wanita yang dimaksud adalah Robyn Crawford. Pasangan ini telah mengenal satu sama lain sejak Whitney berusia 16 tahun, dan Robyn keluar dari Mounmouth College untuk menjadi penyanyi.

Hanya beberapa jam dari kematian Whitney, Robyn menulis sebuah tulisan untuk hari Valentine bertema tribute untuk Whitney, yang kemudian dipublikasikan di sebuah majalah di Amerika.

“Pertama kali saya bertemu Whitney ketika saya berusia 16 tahun dan saya langsung tahu bahwa dia spesial. Dia memiliki warna kulit yang sangat bagus dan tidak terlihat seperti kebanyakan orang yang saya temui di New Jersey. Saya tidak percaya, saya tidak akan bisa memeluknya atau mendengar tawanya lagi,” tulis Robyn Crawford.

Pernyataan tersebut juga didukung oleh kakak ipar Whitney dan mantan bodyguard Whitney, Kevin Ammons. Bahkan mantan suaminya, Bobby juga sudah menduga pernikahan mereka adalah untuk menutupi hasratnya terhadap wanita.

“Saya sering melihat ia pergi bersama wanita beberapa kali,” ujar saudara perempuan Bobby, Tina Brown.

Bodyguard Whitney juga menulis di bukunya, bahwa Robyn pernah menampar Whitney ketika ia melihatnya menggoda pria. Bahkan, Robyn sangat marah ketika Whitney menikah dengan Brown.

Kevin Ammons menyatakan Whitney membayar mantan jurnalis Regina Brown untuk menyembunyikan hubungannya dengan Robyn.

Whitney ditemukan tak bernyawa di bak mandi Hotel Beverly Hilton, Beverly Hills, California. Jenazahnya akan dikuburkan pada hari Sabtu di New Jersey. (eh)

Apa Saja Mobil Terbaru Mitsubishi untuk RI

Posted: 15 Feb 2012 09:13 AM PST

Mitsubishi Outlander Sport (Topspeed)

KoranBaru – Produsen mobil asal Jepang, Mitsubishi, mulai menyiapkan strategi jitu untuk bisa merebut pasar mobil tanah air di tahun 2012.

Di tahun lalu, Mitsubishi masih mempertahankan posisinya sebagai pemimpin pasar pada segmen Commercial Vehicle (CV) atau kendaraan komersial dan Light Commercial Vehicle (LCV) atau kendaraan komersial ringan.

Namun tidak berhenti sampai disitu. Kini mereka siap memperkuat segmen kendaraan penumpang dengan meluncurkan dua mobil terbaru untuk pasar Indonesia.

Kedua mobil itu berasal dari varian berbeda, yakni SUV (Sport Utility Vehicle) Mitsubishi Outlander Sport dan Citycar Mitsubishi Mirage.

“Untuk Outlander Sport diperkirakan akan diluncurkan pada semester kedua tahun ini, sebelum ajang Indonesia International Motor Show,” kata Intan Vidiasari, Head of Public Relation Office PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selaku agen tunggal pemegang merek Mitsubishi di Indonesia, Rabu 15 Februari 2012.

Intan menambahkan, Outlander sport adalah produk di bawah Pajero yang nantinya akan melengkapi segmen crossover Mitsubishi.

Sementara untuk Mitsubishi Mirage, Intan belum bisa memastikan kapan citycar ini akan mulai diperkenalkan. “Kemungkinan besar tahun ini,” katanya.

Di segmen lainnya, Mitsubishi juga akan melakukan penyegaran model untuk Lancer EX. “Akan ada penyegaran model Mitsubishi Lancer EX pada semester satu tahun ini,” ujar Intan. (eh)

Nazaruddin Seret Anas di Kasus Saham Garuda

Posted: 15 Feb 2012 09:10 AM PST

Anas Urbaningrum dan Nazaruddin di Kongres Partai Demokrat (Flickr)

KoranBaru – Muhammad Nazaruddin akhirnya angkat bicara mengenai kasus baru yang disangkakan kepadanya. Terdakwa suap wisma atlet itu kini juga menjadi tersangka pencucian uang dalam pembelian saham PT Garuda Indonesia.

Menurut Nazaruddin, pembelian saham Garuda itu berawal dari pinjaman uang dua orang pejabat Mandiri Sekuritas, Munadi Herlambang dan Harry Supoyo, kepada PT Permai Grup. Pinjaman uang tersebut digunakan untuk pembelian saham Garuda.

“Soal saham Garuda waktu itu saya kan dihubungi oleh Mas Anas Urbaningrum. AU hubungi saya disuruh ketemu sama yang namanya Munadi Herlambang. Setelah saya ketemu dan bicara sama Mas Anas bahwa Mandiri Sekuritas mau minjem uang,” kata Nazaruddin di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu ,15 Februari 2012.

“Apakah (peminjaman itu) atas nama Mandiri Sekuritas atau atas nama Munadi atau Hary Supoyo saya tidak tahu,” ujar Nazar.

Pinjaman itu, lanjut Nazar, diberi tenggang waktu selama dua minggu dengan komitmen bahwa pihak Munadi dan Harry menyanggupi akan memberikan keuntungan sebesar 29 persen.

“Waktu itu, Mas Anas bilang ke saya sudah hubungin Yulianis, prinsipnya oke, bilang ke Yulianis kalau oke. Terus saya bilang ke Munadi, kata Mas Anas prinsipnya oke, silakan urusan teknisnya saudara komunikasi dengan Yulianis,” tuturnya.

Naasnya setelah dibeli dan berjalan, saham Garuda anjlok dan merugi. Kemudian Nazaruddin menghubungi Anas menanyakan pinjaman uang yang digunakan untuk membeli saham tersebut.

“Saya panggil Munadi dan Hary Supoyo. Saya tanya Pak Harry dan Munadi ini bagaimana. Jawabnya, kita tanggung jawab dan akan kita kembalikan uangnya sesuai scheme yang sudah disepakati. Terus saya bilang, silakan teknisnya ke Yulianis,” ungkapnya.

“Ternyata seminggu kemudian yang punya lima perusahaan itu komplain. Ternyata, tanda tangan pencairan uang lima perusahaan tersebut dipalsukan oleh Yulianis,” bebernya.

Dalam kasus ini, KPK sudah memeriksa Direktur Utama Mandiri Sekuritas, Harry Maryanto Supoyo.

Mengenai pembelian saham ini, pihak PT Mandiri Sekuritas menyerahkan sepenuhnya kasus pembelian saham Garuda ke KPK. “Kami tidak berwenang untuk menyimpulkan, karena menurut kami hal ini merupakan wewenang dari pihak yang berwajib, dalam hal ini KPK,” kata Executive Vice President Corporate Communication Mandiri Sekuritas, Febriati Nadira.

FOTO: Bersaksi, Angie Diberondong Pertanyaan

Posted: 15 Feb 2012 09:05 AM PST

Angelina Sondakh Menjadi Saksi Nazaruddin (KoranBaru/Ikhwan Yanuar)

KoranBaru – Politisi Partai Demokrat, Angelina Sondakh bersaksi dalam persidangan Muhammad Nazaruddin di pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu 15 Februari 2012.

Dalam sidang perkara suap pembangunan wisma atlet SEA Games Pelembang ini, Angie dicecar dengan berbagai pertanyaan oleh hakim, jaksa, hingga Nazaruddin dan pengacaranya.

Dalam kesaksiannya, anggota Fraksi Demokrat yang baru saja dipindah dari Komisi X DPR ke Komisi III ini membantah sejumlah keterangan dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP) yang telah ditandatanganinya di hadapan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Salah satu bantahan Angie adalah soal BlackBerry Messenger. Angie yang telah berstatus tersangka dalam kasus ini mengaku tak pernah mengirimkan pesan apapun kepada anak buah Nazaruddin, Mindo Rosalina Manulang.

Bantahan-bantahan itu membuat pengacara Nazaruddin, Hotman Paris Hutapea geram. Hotman harus membeberkan sejumlah fakta aktivitas Angie untuk ‘menjebak’ politisi yang baru dicopot dari banggar DPR ini.

Setidaknya ada enam ‘fakta kehidupan’ yang diuraikan Hotman. Hotman meminta Angie tak mengingkari ‘fakta kehidupan’ itu.

Tak hanya itu, Hotman juga mempermasalahkan pin BlackBerry nomor 21ccf231 yang tidak dimasukkan ke BAP. Padahal, melalui media itu, banyak didapatkan percakapan antara Angie dengan Rosa.

Lihat foto-foto Angelina Sondakh di tautan ini. (umi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar